Tak Terima Cristiano Ronaldo Dikritik, Mesut Ozil Beri Dukungan

Tak Terima Cristiano Ronaldo Dikritik, Mesut Ozil Beri Dukungan
Tak Terima Cristiano Ronaldo Dikritik, Mesut Ozil Beri Dukungan

Tak Terima Cristiano Ronaldo dikritik, Mesut Ozil beri dukungan kepada mantan rekannya pada saat membela klub raksasa La Liga, Real Madrid.

Dukungan itu dilontarkan oleh mantan pemain Timnas Jerman itu setelah melihat Cristiano Ronaldo mendapatkan kritikan terus-menerus.

Menurutnya, tak seharusnya sosok seperti Cristiano Ronaldo mendapatkan perlakuan seperti itu dari para netizen.

Mantan pemain Arsenal itu juga mengungkapkan jika seharusnya Ronaldo mendapatkan rasa hormat setelah melihat pencapaiannya selama ini di lapangan.

Mesut Ozil berpendapat jika semua kritik dan juga pemberitaan miring yang ditujukan kepada Ronaldo itu justru berasal dari pihak luar.

Ozil juga meyakini jika rumor soal Ronaldo itu memang sengaja diciptakan untuk mendapatkan keuntungan segelintir pihak luar demi mencari perhatian.

Ronaldo Kembali Berulah

Cristiano Ronaldo kembali mendapatkan sorotan dari banyak pihak terkait penampilannya bersama Timnas Portugal di Piala Dunia 2022 Qatar kali ini.

Ronaldo kedapatan sangat kesal pada saat ditarik keluar lapangan pada saat laga melawan Korea Selatan di babak penyisihan.

Pemain berjuluk CR7 itu kedapatan berselisih dengan pemain Korea Selatan yang menjadi lawan Portugal pada saat itu.

Karena ulahnya inilah pelatih Portugal, Fernando Santos membangku cadangkan Ronaldo pada saat Portugal melawan Swiss.

Nahas bagi mantan pemain Manchester United tersebut, tanpa kehadirannya Timnas Portugal justru bisa tampil apik.

Tak tanggung-tanggung, Bruno Fernandes dan kawan-kawan sukses melumat Swiss dengan skor mencolok, 6-1.

Ulah Ronaldo ini membuat namanya semakin dicap buruk oleh banyak pihak, tak terkecuali oleh mantan rekan-rekannya di MU.

Hal ini lantaran Ronaldo mengumbar aib ‘Setan Merah’ pada sesi wawancara eksklusif bersama jurnalis kenamaan, Piers Morgan beberapa waktu yang lalu.

Akibat ulahnya inilah kubu Manchester United memutuskan untuk mengakhiri kerjasamanya dengan pemilik nomor punggung 7 di MU.

Dibela Mesut Ozil

Seolah tak terima Cristiano Ronaldo dikritik, Mesut Ozil beri dukungan kepada pemain berpaspor Portugal tersebut.

Ozil mengatakan jika dirinya tak mengerti mengapa banyak pihak terus menyerang Ronaldo dengan kabar buruk.

Tak hanya itu saja, Ozil juga mengatakan jika ini hanya ulah dari media saja yang mengambil kesempatan menggunakan nama Ronaldo untuk mendapatkan pengunjung.

Ozil juga mengungkapkan jika takkan ada lagi pemain bola dari generasi saat ini yang mampu menandingi statistik dari pemain kelahiran 5 Februari 1985 silam tersebut.***

close