Shin Tae-yong Anggap Pemain Indonesia Kurang Bisa Membaca Situasi Di Lapangan

Shin Tae-yong Anggap Pemain Indonesia Kurang Bisa Membaca Situasi Di Lapangan

Shin Tae-yong Anggap Pemain Indonesia Kurang Bisa Membaca Situasi Di Lapangan
Shin Tae-yong Anggap Pemain Indonesia Kurang Bisa Membaca Situasi Di Lapangan

AISSEKIYA – Shin Tae-yong memberikan pesan penting kepada anak asuhnya khususnya pemain timnas Indonesia U-19. Diketahui saat ini timnas Indonesia U-19 menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta pada 26 Agustus sampai dengan 6 September 2022.

Pemusatan latihan ini dilakukan guna mempersiapkan timnas Indonesia untuk tampil di ajang kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Sebanyak 36 pemain telah dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan, termasuk juga Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinand.

Baca Juga:  Jokowi Berencana Gabungkan Timnas U-20 dalam 1 Tim, Main di Liga Indonesia

Tidak hanya mempersiapkan mental dan fisik, pelatih Shin Tae-yong juga memberikan bekal nasehat dan pesan kepada skuad garuda.

Sosok pelatih Shin Tae-yong sendiri sudah teruji sejak ia masih menjadi pemain maupun menjadi pelatih. Hal inilah yang coba diwariskan Shin Tae-yong kepada para pemain muda timnas Indonesia itu.

Di depan para pemain, Shin Tae-yong memberikan pesan untuk tidak terlalu fokus dengan bola. Melainkan para pemain harus bisa mencari posisi dan memaksimalkan pergerakan tanpa bola.

Baca Juga:  Ganjar Sebut Ada Pembicaraan Peluang RI Jadi Co-Host Piala Dunia U-20

Menurut Shin Tae-yong, banyak para pemain Indonesia yang belum bisa membaca situasi di lapangan.

“Pertama lihat situasi, jadi kita harus membaca seluruh situasi di lapangan. Baru kalian bisa bermain lebih baik lagi untuk meningkatkan kualitas kalian”

“Kalau lihat pemain Indonesia, kalau ada bola baru mau main, baru mau lari,” kata Shin Tae-yong dilansir dari BolaSport.com dilansi dari laman resmi instagram PSSI.

Baca Juga:  Elkan Baggott Dilobi Langsung Erick Thohir Untuk SEA Games 2023

Pelatih kelahiran Korea Selatan ininjuga menuntut para pemain harus bisa berpikir dan kreatif saat berada di lapangan.

“Kalau ada bola bagian mana yang harus dikunjungi hanya itu yang dipikirkan. Untuk selanjutnya tidak kalian pikirkan. Makanya kalian harus berpikir dengan baik di pertandingan,” tambahnya.

close